Jika Sahabat Wirausaha sudah memiliki website atau blog bisnis, harus dipastikan bahwa website atau blog Sahabat Wirausaha bisa standout di antara website dan blog lainnya sehingga bisa mendapatkan traffic yang stabil di website milik Sahabat Wirausaha.

Traffic merupakan aspek penting, hingga dalam dunia digital marketing traffic sering disebut dengan The King. Apabila website Sahabat Wirausaha tidak memiliki traffic maka Sahabat Wirausaha tidak bisa melakukan apapun di dunia digital marketing. Pada artikel ini, kita akan membahas traffic agar Sahabat Wirausaha semakin mengoptimalkan website dan blog yang sudah dimiliki.


Apa Itu Traffic?

Traffic adalah jumlah orang yang mengunjungi sebuah website, termasuk halaman yang dilihat dan durasi saat pengunjung melihat atau membaca halaman-halaman tersebut. Jika ada seseorang yang mengunjungi website Sahabat Wirausaha, maka kunjungan tersebut serta semua link yang mereka klik dan follow direkam oleh domain. Nah, angka-angka tersebut bisa mendatangkan ide untuk Sahabat Wirausaha tentang seberapa populernya website milik Sahabat Wirausaha.

Baca Juga: Membangun Brand Positioning Agar Bisnis Berkembang

Dari mana saja pengunjung yang datang? Semua pengunjung yang masuk bisa datang dari berbagai sumber, misalnya mesin pencarian, media sosial, juga dari video yang Sahabat Wirausaha posting. Sahabat Wirausaha juga bisa mendongkrak perkembangan sebuah traffic website perusahaan atau toko online, lho!

Dengan cara menganalisa traffic, Sahabat Wirausaha pasti mengetahui peluang-peluang yang akan muncul ke depan sehingga bisa menjadi sebuah amunisi atau bahan terbaik untuk meningkatkan omset penjualan atau meningkatkan traffic tertentu.


Bagaimana Meningkatkan Traffic Website?

Sahabat Wirausaha penting untuk mengerti bagaimana meningkatkan traffic website. Tetapi yang menjadi tantangan adalah betapa tidak mudahnya meningkatkan traffic website tersebut. Di sini akan dijelaskan beberapa cara yang bisa dilakukan agar traffic mengalami kenaikan. Apa saja, ya?

Baca Juga: Langkah Aksi Membangun Brand untuk Meningkatkan Nilai dan Citra Positif Produk/Perusahaan

  • Headlines

Headlines adalah hal pertama yang menarik perhatian orang-orang untuk membaca konten website, terutama jika Sahabat Wirausaha membagi konten ke media sosial.

  • Long-tail keywords

Pastikan keyword yang digunakan relevan dan berhubungan dengan topik setiap post Sahabat Wirausaha.

  • Konten yang berkualitas

Konten yang tepat dan berkualitas adalah hal yang penting dalam meningkatkan traffic website.

Baca Juga: Menentukan Unique Selling Proposition

  • On page SEO

On Page SEO tidak membutuhkan banyak waktu untuk diaplikasikan dan masih merupakan salah satu hal terpenting untuk meningkatkan traffic website.

  • Komunitas blogging

Sahabat Wirausaha juga bisa bergabung dengan komunitas blogger. Ini adalah salah satu cara untuk berhubungan dengan blogger lain dan mempromosikan blog satu sama lain.

  • Forum

Salah satu keunggulan forum adalah Sahabat Wirausaha bisa menemukan niche dan pembaca yang tepat bagi konten website.

Baca Juga: Bangun Customer Engagement Lewat Gimmick Promosi di Media Sosial

  • Internal linking

Internal linking adalah link dari satu halaman website menuju halaman lain di website yang sama. Sahabat Wirausaha hanya gunakan link post dari website yang isinya masih berhubungan dengan artikel yang akan diunggah.

  • Guest-blogging

Guest-blogging adalah menulis konten untuk website atau blog yang sudah terkenal. Hal ini dapat membantu meningkatkan traffic blog atau website dan sekaligus membangun brand milik Sahabat Wirausaha.

  • Rutin menerbitkan konten

Rutin menerbitkan konten adalah salah satu langkah untuk menjamin bahwa website Sahabat Wirausaha selalu up-to-date. Traffic website akan meningkat jika Sahabat Wirausaha rutin menerbitkan konten.

Baca Juga: Memilih Berbisnis Lewat E-commerce di Era Digital

  • Gunakan media sosial

Jika Sahabat Wirausaha membagi konten di situs media sosial seperti Facebook dan Twitter, Sahabat Wirausaha bisa mendapatkan audience baru untuk website Sahabat Wirausaha dan berkemungkinan untuk menjadi viral.

  • Link building

Link Building adalah kegiatan dimana Sahabat Wirausaha mencoba tuk meningkatkan jumlah backlinks ke website Sahabat Wirausaha.

  • Konsistensi dan kesabaran

Jika konsistensi Sahabat Wirausaha terjaga, domain authority website Sahabat Wirausaha juga akan meningkat. Termasuk harus bersabar karena SEO butuh waktu sebelum akhirnya Sahabat Wirausaha bisa melihat hasilnya.

Baca Juga: Mengenal Ragam Platform Untuk Membuat Website Toko Online Milik Sendiri

  • Digital marketing

Cara ini memang sedikit mahal namun, hasilnya akan berguna jika anda menaruh call-to-action yang benar di akhir konten yang anda promosikan.

Yuk, pahami satu-persatu langkah traffic agar tidak salah dalam melakukan analisis dan bisa mengundang pengunjung untuk datang ke website Sahabat Wirausaha.

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini.

Link :

  1. https://www.dewaweb.com
  2. https://toffeedev.com
  3. https://jawonvirtualmarketing.com