Berbagai macam strategi diterapkan pelaku usaha online agar roda bisnis dapat terus berjalan. Salah satunya dengan menggunakan fitur yang mampu membuat hubungan antara pedagang dan pelanggan semakin erat. kira-kira fitur apa yang dimaksud? Untuk menjawab rasa penasaran itu, berikut ulasannya.

Baca Juga: Chatbot


Chat Commerce

Sesuai dengan namanya, chat commerce merupakan fitur yang memudahkan sahabat wirausaha dalam urusan membalas semua pesan yang datang dari konsumen. Sehingga, pelaku usaha dapat melakukan pendekatan personal melalui pesan yang mereka dapatkan dari pelanggan.

Kita hanya tinggal membuat template jawaban, dan biarkan sistem yang bekerja untuk membalasnya satu per satu. Beberapa pesan yang biasanya selalu ditanyakan oleh konsumen seperti: barangnya ready?, kapan bisa dikirim?, atau ada pilihan warna apa aja?


Bagaimana Cara Chat Commerce Bekerja?

Chat commerce bekerja layaknya seperti live chat. Hanya saja ketika pesan masuk, template yang sebelumnya telah dibuat akan menjawab semua pertanyaan dari konsumen secara otomatis dan cepat. Hingga kini, fitur ini dapat kita jumpai pada ragam marketplace diantaranya Shopee, Tokopedia, lalu aplikasi pesan instan WhatsApp Busines dan social commerce lainnya.

Baca Juga: Membedah Penggunaan Whatsapp Business Untuk Naik Skala Bisnis

Baca Juga: Cara Praktis Buat Katalog Produk di WhatsApp Business

Serta dapat diaplikasikan di berbagai platform dalam bentuk chatbot atau voice bots. Tak hanya itu, beberapa pengembang lokal turut menyediakan chat commerce berbayar yang mereka klaim akan memudahkan pedagang mengirim pesan hanya dalam satu dashboard. Artinya, semua chat yang datang dari pelanggan hanya akan terhubung dalam satu akun saja tanpa harus repot-repot melakukan tab pada perangkat. Jasa penyedia layanan itu seperti jubelio.com, dan sirclo.com.

Seiring majunya teknologi ragam fitur terus ditambahkan. Yang terbaru ketika chat commerce dapat memproses pesanan pelanggan melalui format order. Termasuk dapat mengetahui status pengiriman seperti pesanan diproses, barang dikemas, hingga barang dikirim.

Tunggu apa lagi, sudah saatnya kita menggunakan chat commerce. Selain dapat mempererat hubungan kita dengan pelanggan, fitur yang satu ini juga menjadi salah satu upaya kita untuk meningkatkan penjualan.

Baca Juga: 14 Hal yang Wajib Dilakukan Untuk Menjamin Keamanan Komunikasi Digital di WhatsApp

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.

Referensi:

https://sampingan.co.id/post/chat-commerce-dan-fun...